Selasa, 12 Desember 2017

Menurunnya Moral dan Etika Kidz Jaman Now



Menurunnya Moral dan Etika Kidz Jaman Now
Moral adalah suatu sikap baik yang bernilai secara moral tanpa sebuah pamrih, sedangkan etika adalah sebuah aturan berupa baik dan buruk pada manusia. Wahai akhi dan ukhti sedikit mengulas dengan wacana tentang moral dan etika diatas, seperti kita ketahui pada jaman sekarang di banding jangan dulu sangatlah berbeda dikarenakan kurangnya kesadaran antara satu sama lain. Dengan adanya teknologi yang semakin canggih terkadang sangatlah berpengaruh dan hanya dipergunakan tidak sebaik-baiknya. Semakin majunya sebuah teknologi jika dilihat dari segi sosial dan politik. Terlebih-lebih pada sebuah  moral yang dipersalahgunakan oleh anak jaman sekarang.
Mengapa bisa dikatakan seperti demikian ?
Karena jaman sekarang dengan jaman dulu sangatlah berbeda. Seperti halnya contoh sederhananya saja dalam hal moral dan etika . moral dan etika anak jaman sekarang hanya mengedepankan popularitas agar terlihat lebih waah. Tidak mementingkan bagaimana jerih payah orang tua kita, moral dan etika semakin menurun disebabkan teknologi yang semakin canggih. Contohnya seperti HP . HP yang digunakan anak jaman sekarang lebih canggih agar mereka ingin popular dan terkenal.
Anak jaman sekarang kemana-mana harus selvi atau berfoto, update status agar mereka terlihat hits. Jika dibandingkan dengan anak jaman dulu, mereka lebih mementingkan hal-hal positif seperti halnya mengaji, menggunakan waktu sebaik-baiknya. Jika dilihat dari segi teknologi anak jaman dulu tidak banyak mengenali sebuah teknologi dapat dikatakan begitu jadul tetapi pada dasarnya moral dan etika pada jaman dulu sangatlah patutu di contoh dari pada moral anak pada jaman sekarang dengan kiamat kecil. Banyak kejadian-kejadian aneh yang terjadi. Hal yang dilarang akan menjadi sebuah sikap yang dilakukan anak jaman sekarang. Banyak anak jaman sekarang melakukan hal senonoh yang tidak semestinya dilakukan. Karena anak jaman sekarang kurangnya kesadaran dari diri sendiri .
KESADARAN DARI DIRI SENDIRI ITU PENTING LOHH !!!!!
Sebagai mahasiswa diharapkan terlebih-lebih harus sadar pada diri-sendiri dan harus saling berintropeksi masing-masingnya. Dan diharapkan kepada orang tua agar selalu mendukunghal-hal positif bukan malah mendukung hal-hal yang negatif. Moral anak muda jaman sekarang jika dijadikan implementasikan kepada akhlak tasawuf sangatlah cocok. Jika dalam akhlak tasawuf kita dianjurkan untuk menjaga moral dan etika karena sudah dicantumkan pada al-qur’an dan sebuah hadist sebaiknya harus kita patuhi. Contoh yang dapat kita implementasikan seperti kita bertamu kerumah orang lain, kemudian disuguhkan sebuah hidangan jika dilihat dari sebuah moral dan etika hal tersebut memiliki sebuah etikanya yaitu sebaiknya kita tidak mengambil hidangan tersebut walaupun hidangan tersebut sudah hak kita sebagai seorang tamu. Biarlah seorang tuan rumah yang menyuguhkannya. Hal tersebut adalah sebuah salah satu moral dan etika dalam bertamu. Maka dari itu sebuah moral dan etika sangatlah penting. Teruslah memperbaiki diri dengan satu sama lainnya.
SEKIAN TERIMAKASIH JJ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar